Hari ini, Turnamen Cabor Cricket Porprov VII Kaltim Resmi di Mulai

BERAU – Ketua Harian Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalimantan Timur (Kaltim) Husinsyah secara resmi membuka pelaksanaan Turnamen Cabang Olahraga (Cabor) Cricket Porprov VII Kaltim di Lapangan Bola Batiwakkal Jl DR Murjani, Tanjung Redeb Berau, Senin, (28/11/2022).

 

Dalam sambutannya, Husinsyah memberikan apresiasi kepada PB Porprov dan KONI Berau yang telah bekerja keras sehingga Cabor Cricket bisa dipertadingkan di Porprov VII Kaltim di Berau.

“Selamat kepada seluruh atlet yang telah mewakili daerahnya masing-masing. Ini kepercayaan yang diberikan untuk mengikuti Porprov VII Kaltim,” ucapnya

Terakhir, Ia berharap Porprov VII Kaltim tersebut bisa berjalan dengan baik, aman, lancar dan selesai dengan sukses.

Sementara, Sekretaris Persatuan Cricket Indonesia (PCI) Kaltim Budi Irawan mewakili Ketua Umum, memaparkan awal terbentuknya Cricket di Kaltim.

“Cricket Kaltim terbentuk tahun 2014, tahun 2015 kita mengikuti PON Jabar dan kita bisa meraih perunggu. Tahun 2018, anak-anak Kaltim mampu meraih juara kedua pada ajang Kejurnas di Bali. Dan pada kejurnas sekaligus Pra Pon 2019, tim Cricket Kaltim mampu menyabet medali emas dan di PON Papua tahun 2021 Cricket Kaltim raih medali Perak,” ucapnya.

Lebih lanjut, Ia menambahkan bahwa Cabor Cricket di Porprov VII Kaltim di ikuti 6 kabupaten/kota yakni, Samarinda, Balikpapan, Kukar, Berau, Bontang dan Kutim. Kegiatan akan berlangsung selama 9 hari dimulai tanggal 28 Nopember hingga 6 Desember 2022 di Lapangan Bola Batiwakkal Jl DR Murjani, Tanjung Redeb Berau.

Sekedar diketahui, Cabor Cricket di Porprov VII Berau akan mempertandingkan 6 kategori kelas tanding. Yaitu Kategori T20 twenty putra/putri, Kategori S.8 super eight putra/putri dan Kategori 6’S sixes.(*)

(BN03.wu)_(Adv.Diskominfoperstikkutim)

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

− 2 = 1